Jumat, 04 November 2011

Beramal Tiada Henti !!!

(Spirit Kontinuitas Muhammadiyah Imogiri dalam beramal)
“Inovasi tiada henti”, kalimat yang sering kita jumpai dalam sebuah iklan sepeda motor baik di media elektronik maupun di media cetak. Sebuah rangkaian kata yang terlihat cukup sederhana tapi sangat mendalam esensi yang terkandung didalamnya. Ternyata Muhammadiyah Imogiri juga tidak mau kalah, Pak Mukijan, S.Pd (ketua PCM Imogiri) sering mengatakan Muhammadiyah Imogiri saat ini memiliki sebuah jargon
yang tentunya dijadikan sebagai motivator dan inspirator untuk selalu berfastabiqul khoirot, jargon yang dimaksud adalah “ Beramal Tiada Henti”. Tentu ini juga mengandung makna yang sangat luar biasa. Tersirat sebuah semangat kontinuitas dan spirit beristiqamah dalam beramal sholeh. Inilah yang akhir-akhir ini menjadi semangat bagi Muhammadiyah Imogiri untuk selalu beramal, beramal, dan beramal. Setelah Alhamdulillah berhasil membereskan pembebasan tanah untuk memperluas kompleks SD Muhammadiyah Karangtengah, sehingga bisa menambahkan 2 ruang kelas lagi. Muhammadiyah Imogiri langsung disibukkan dengan Pendirian dan Pengelolaan Pondok Pesantren Yatim Putra Abdul `Alim Muhammadiyah di Pundung Wukirsari. Alhamdulillah sampai saat ini PPYP Abdul Alim bisa dikatakan berkembang pesat, santrinya pun sudah lumayan banyak, bahkan diantara mereka ada yang berasal dari daerah luar propinsi seperti boyolali dan daerah lainnya. Serta bantuan dari berbagai penjuru datang silih berganti yang tentunya ini memberikan ghiroh bagi para pengurus pondok dan Muhammadiyah Imogiri umumnya untuk lebih mengembangkan Pondok yang terletak di sebelah selatan polsek Imogiri ini. Sampai saat inipun pembangunan secara fisik masih terus berlangsung, baru saja kemarin dilakukan pengecoran untuk bangunan masjid pondok. Antusiasme masyarakat sekitar terlihat saat kerja bakti pengecoran kemarin. Insya Allah inilah bukti bahwa banyak sekali dukungan yang ada sampai saat ini. Mengenai pemanfaatan pondok,  Selain digunakan untuk kegiatan rutinitas para santri juga digunakan untuk kegiatan ortom, seperti Pertemuan  PCA, Kajian Malam Sabtu yang terbuka untuk umum yang diadakan oleh PC Pemuda Muhammadiyah, Kajian Bahasa Arab yang diadakan oleh PC IPM, dan masih banyak lagi.
            Sebelum Pembangunan Pondok Pesantren ini selesai, Muhammadiyah Cabang Imogiri mendapat sebuah tantangan untuk mendirikan Sekolah Berkebutuhan Khusus atau yang sering kita kenal dengan sebutan SLB ( Sekolah Luar Biasa). Akhirnya dengan tekad yang membara, alon-alon waton kelakon,  walaupun sedikit demi sedikit akhirnya SBK satu-satunya di Imogiri ini didirikan yang akhirnya diberi nama “Sekar Melati”. Walaupun memang untuk sementara gedung masih meminjam di rumah penduduk di kawasan Ketos, Sriharjo, Imogiri. SBK ini pun juga langsung mendapatkan tanggapan luar biasa, hal ini ditandai dengan siswa yang terdaftar sampai saat ini telah mencapai belasan anak.

            Alhamdulillah itulah berbagai pencapaian yang bisa dikatakan luar biasa dan tentunya ini menjadi sebuah tantangan besar bagi Pimpinan Cabang Muhammadiyah periode yang baru  beserta  organisasi otonom-nya untuk bisa membuat peningkatan dan inovasi-inovasi tersendiri. Semoga spirit kontinuitas dalam beramal akan selalu membara dalam lubuk hati setiap kader persyarikatan sehingga ekspektasi persyarikatan Muhammadiyah untuk mewujudkan masyarakat Islam yang sebenar-benarnya akan menjadi sebuah realita. Ini semua akan terwujud  bila terjadi adannya sinergisitas dan kerjasama  PCM beserta seluruh organisasi otonomnya seperti Aisyiyah, Pemuda Muhammadiyah, Nasyiatul `Aisyiyah, Tapak Suci, dan Ikatan Pelajar Muhammadiyah.


(Phisca Aditya Rosyady)

1 komentar:

Maaf, boleh minta alamat e-mail pengurus ponpes yatim?

Posting Komentar